Rabu, 08 September 2010

Lagi Gajah Taman Nasional Way Kambas Mengamuk Menewaskan Penduduk


Sebagai masyarakat Purbolinggo yang tinggal disekitar kawasan TNWK saya merasa prihatin Mencermati Perkembangan Yang terjadi. Dalam Kurun waktu beberapa bulan terakhir ini intensitas serangan Gajah Liar dari TWK ke lahan pertanian penduduk meningkat. Selain kerugian materi berupa rusaknya tanaman siap panen, juga sampai kerugian berupa hilangnya nyawa penduduk akibat serangan Gajah.


 Tentu tidak bisa di elakan bahwa setiap manusia menghadapi maut dengan cara dan waktu yang berbeda-beda,dan itu merupakan Rahasia Tuhan. Termasuk yang dialami saudara kami Sumarjo Alm, Warga Desa Tegal Yoso Purbolinggo Lampung Timur yang berniat baik menghalau kawanan gajah agar tidak menimbulkan kerusakan di lahan pertanian penduduk.

Namun Takdir berkata lain, bahwa niat baik itu berujung pada kemarahan sekawanan gajah yang kemudian malah menyerang Sumarjo hingga menemui ajalnya. Untuk ini Dibayarkah Sumarjo ???? Tidak... beliau dengan sukarela melakukan ini. dan bahwa itu adalah bagian dari perjuangan hidup, supaya bisa menyenyam hasil panen untuk menafkahi keluarganya.
INALILLAHI WAINAILAHI ROJIUN
Semoga Amal Baik Beliau diterima disisi-Nya. Amin.
Berita Terkait
Tribun Lampung: Sumarjo Tewas Diseruduk Gajah Liar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar