Kamis, 12 Maret 2015

Yasin dan Tahlil Sebelum Peresmian Pasar Taman Negeri.

 Acara yasin dan tahlil malam ini digelar dihalaman Pasar Desa Taman Negeri. Acara ini dilaksanakan menandai  akan diresmikannya pasar ini besok Jumat 13 Maret 2015. Acara ini dihadiri opeh ratusan jamaah yang terdiri dari Aparat Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ibu-ibu majelis Taklim, dan segenap lapisan masyarakat Desa Taman Negeri.
Kepala Desa Taman Negeri Sugeng Kuswanto (tengah) dan
Camat Way Bungur (Kiri) melakukan pemotongan Nasi Tumpeng
menandai Tasyakuran akan diresmikanya Pasar Desa Taman Negeri

Pada kesempatan ini para pedagang yang akan menempati pasar ini juga hadir dan membawa nasi tumpeng dan ingkung. Para pedagang ini tidak hanya berasal dari Desa Taman Negeri saja,  tetapi dari Desa tetangga seperti Tegal Ombo, Tambah Subur, Toto Projo, dan desa lain di Kecamatan Way Bungur. Bahkan ada juga pedagang yang berasal dari luar  Kecamatan Way Bungur seperti Purbolinggo, Raman Utara dan beberapa Kecamatan Lain.
Ratusan Jamaah dan Masyarakat menghadiri
acara Tasyakuran Pasar DesaTaman Negeri

Dalam sambutanya Sugeng Kuswanto (Kepala Desa Taman Negeri) menyampaikan bahwa pembangunan Pasar Desa Taman Negeri bukan hanya keberhasilan kepala desa saat ini saja. Pasar ini sudah dirintis oleh Kepala Desa Taman Negeri periode sebelumnya (Aan Riyadi). Pembangunan Pasar  Desa ini merupakan keberhasilan bersama antara tokoh masyarakat, tokoh agama dan seluruh masyarakat desa.
Oleh karena itu Sugeng mengajak agar seluruh masyarakat desa untuk menjadikan pasar desa ini sebagai aset bersama. "Masyarakat jangan sampai berburuk sangka bahwa pasar ini nantinya akan saya kuasai secara pribadi. Pasar ini milikita semua yang akan mengangkat kesejahteraan kita semua", tegasnya.
Halaman Pasar DesaTaman Negeri dipenuhi ratusan
 warga masyarakat
Dalam penjelasannya Sugeng memaparkab secara singkat bahwa saat ini sudah terbangun 99 los toko dalam bangunan pasar  menelan dana 4 milyar rupiah lebih. "Jantung Way Bungur adalah Pasar Desa Taman Negeri yang akan bisa mengangkat derajat masyarakat Desa Taman Negeri", pungkasnya.
Pada Kesempatan yang sama Drs. Tugino (Camat Way Bungur) juga mengapresiasi keberhasilan Pemerintahan Desa Taman Negeri dan Panitia Pembangunan Pasar Desa Taman Negeri yang telah menyelesaikan pembangunan Pasar sehingga bisa mulai beroperasi. Ia optimis Pasar Desa Taman Negeri bisa cepat berkembang dan menjadi kebanggaan warga Desa Taman Negeri khususnya dan masyarakat Kecamatan Way Bungur Pada Umumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar