Dalam rangka memperingati HUT Pramuka ke 54 dan Hari Sumpah Pemuda ke 87, Kwartir Cabang Purbolinggo menggelar Kemah utang dimulai hari ini 26 Oktober 2015 dan akan berakhir pada 28 Oktober 2015.
Menurut Samiran S.Pd. selaku Ketua Panitia, acara ini diikuti oleh 1.000-an peserta yang berasal dari Gugus Depan tingkat SD MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK se-Kecamatan Purbolinggo.
Acara yang diselenggarakan di Lapangan Desa Tegal Gondo Kecamatan Purbolinggo Kabupaten Lampung Timur ini akan diisi dengan berbagai kegiatan dan perlombaan.
Karnaval yang diikuti oleh seluruh peserta perkemahan adalah acara pembuka rangkaian acara perkemahan.
Beragam kreasi dan atraksi ditampilkan oleh masing masing peserta perkemahan. Karnaval menempuh jarak 2 km melewati Ruas jalan di Desa Tegal Gondo.
Dalam Karnaval ini juga di memeriahkan dengan penampilan Drumband dari 3 sekolah. Pada barisan pertama di isi oleh Group Drumband Gita Perdana Kesuma SDN 2 Tanjung Kesuma. Dengan seragam Merah Putih, Group Drumband ini membawakan lagu lagu perjuangan.
Pada barisan berikutnya Group Drumband SDN 2 Toto Harjo dan MTS Muhammadiyah Purbolinggo juga menampilkan kreasi yang tak kalah menarik.
Sambutan masyarakat Desa Tegal Gondo terhadap acara ini sangat antusias. Tampak disepanjang rute karnaval, warga masyarakat begitu antusias menyaksikan gelaran karnaval ini.
Hal ini juga diakui oleh Sunarko (Kepala Desa Tegal Gondo). Ditemui disela acara yang berlangsung, ia mengaku bangga karena perkemahan ini bisa terselenggara di desanya. Sekalipun terdapat kendala berupa kesulitan air, karena musim kemarau, ia optimis acara ini bisa berlangsung dengan lancar.
Ia menambahkah bahwa partisipasi warga desanya cukup baik selama kegiatan ini.
Ia berharap melalui acara ini tumbuh rasa cinta terhadap negeri dan muncul prestasi prestasi dalam bidang kepermukaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar