Kamis, 12 Januari 2017

Mengantisipasi Risiko Cuaca Ekstrim Pemerintah Desa Keluarkan Peringatan Dini

Kondisi Cuaca di Kecamatan Purbolinggo Menjelang
Hujan pada awal Januari 2017.
 (Dokumentasi Desa Tanjung Kesuma)

Pemerintah Desa Tanjung Kesuma Kecamatab Purbolinggo Kabupaten Lampung Timur mengeluarkan Peringatan Dini terkait kondisi cuaca pada awal Tahun 2017.
Peringatan ini disampaikan dalam rangka menghadapi perubahan cuaca (baik kecepatan Angin dan tingginya curah hujan).
Berikut ini Peringatan Dini yang disampaikan Pemerintah Desa TanjungbKesuma melalui Halaman Resmi Facebook Desa Tanjung Kesuma.

"Mengingat Kondisi Cuaca Saat ini tergolong ekstrim dimana kecepatan angin dan curah hujan tinggi, maka Pemerintah Desa Tanjung Kesuma Menyampaikan Peringatan kepada seluruh masyarakat Desa Tanjung Kesuma dan Atau masyarakat Luar Desa Tanjung Kesuma yang memiliki tanah dan atau properti lain.

Sesuai Peraturan Desa Tanjung Kesuma No. 07 Tahun 2016 Tentang:
Keamanan, Ketertiban, Kebersihan, Keindahan Dan Kesehatan Lingkungan (K5L)
Bagian Kedua
Ketertiban Lingkungan
Pasal 20
Butir Ke 5: Apabila Kanopi (Cabang Ranting) tanaman kayu kayuan sudah menaungi dan atau membahayakan keselamatan warga/ tetangga, maka pemilik tanaman harus melakukan penebangan secara sukarela.

Butir ke 6: Segala Risiko yang timbul akibat  robohnya pepohonan yang mengakibatkan kerugian pada warga masyarakat lain, sepenuhnya menjadi tanggung jawab pemilik pohon.

Demikian peringatan ini Disampaikan untuk ketertiban dan keselamatan seluruh Warga. Terimakasih
Ttd.
Kepala Desa Tanjung Kesuma

Tidak ada komentar:

Posting Komentar