Kamis, 01 September 2016

Cara Mengatasi Keriting Pada Pepaya Bangkok

Contoh Tanaman Pepaya yang dauunya Keriting
Seperti biasa setiap pagi saya menyempatkan berkeliling lahan yang saya tanami pepaya. Usia tanaman pepaya Bangkok yang saya tanam baru 1 bulan.
Pada beberapa barisan saya menemukan gejala daun keriting. Sebagai petani pemula saya masih awam dengan gejala keriting pada tanaman pepaya muda. Akhirnya saya mencoba memotong batang pepaya pada bagian pucuk.
Cara ini sebetulnya coba-coba, dan tidak berdasarkan petunjuk dan teori. Harapannya jika bagian daun pucuk keriting di hilangkan, akan tumbuh tunas baru yang lebih sehat.

Mengutip Wikipedia, Hama yang umum menyerang tanaman pepaya antara lain kutu putih dan tungau Tetranychus sp. sedangkan penyakit yang umum menyerang antara lain antraknosa, busuk akar, busuk pangkal batang, bercak daun.
Kutu putih pepaya Paracoccus marginatus Williams & Granara de Willink (Hemiptera: Pseudococcidae) merupakan hama baru yang menjadi masalah penting pada pertanaman pepaya di Indonesia.

Serangga ini diketahui keberadaannya pertama kali pada bulan Mei 2008 pada tanaman pepaya di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat. Kutu putih pepaya P. marginatus adalah hama penting di Indonesia yang memiliki daya rusak tinggi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar